Minggu, 21 Maret 2021

Survei : Ini Lima Besar Capres Pilihan Anak Muda

JAKARTA, BALIPOST.com – Lembaga survei Indikator Politik Indonesia merilis survei pilihan anak muda terhadap calon presiden (capres). Dalam survei itu ada 17 nama yang diajukan untuk dipilih sebagai capres. Dikutip dari Kantor Berita Antara, Direktur Eksekutif Indikator Indonesia Burhanuddin Muhtadi mengatakan bahwa nama Anies Baswedan menduduki peringkat satu. “Di antara 17 nama yang paling tinggi secara absolut yang tertinggi itu Anies Baswedan,” katanya dalam acara zoom meeting Rilis Survei Indikator: Suara Anak Muda tentang Isu-isu Sosial, Politik Bangsa, Minggu (21/3). Berdasarkan hasil survei itu, lima besarnya adalah Anies mendapatkan pilihan sebesar 15,2 persen, disusul Ganjar Pranowo sebesar 13,7 persen dan Ridwan Kamil 10,2 persen, kemudian Sandiaga Uno dan Prabowo Subianto masing-masing di posisi keempat dan lima mendapat suara masing-masing 9,8 persen dan 9,5 persen. Di posisi keenam ada Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebesar 4,1 persen. Sisanya, masing-masing nama mendapat pilihan di bawah 2 persen, seperti Tito Karnavian, Puan Maharani, Eric Thohir, Gatot Nurmantyo, dan Khofifah. Baca selengkapnya Survei : Ini Lima Besar Capres Pilihan Anak Muda di BALIPOST.com
http://dlvr.it/Rw5hpy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Melali ke Pantai Nunggalan

  Pantai Nunggalan Pantai Nunggalan terletak di ujung selatan Bali, tepatnya di Desa Pecatu, Kuta Selatan. Pantai Nunggalan jadi salah satu ...