Selasa, 06 April 2021

Korban Bencana Kekurangan Tenaga Kesehatan

JAKARTA, BALIPOST.com – Korban bencana siklon tropis Seroja di Nusa Tenggara Timur (NTT) masih kekurangan tenaga dokter. Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana Doni Monardo menyampaikan hal tersebut dalam konferensi pers secara virtual bersama dengan Wakil Gubernur NTT Josef Nae Soi dan Bupati Lembata Eliaser Yentji Sunur. “Adapun untuk fasilitas kesehatan di hampir semua tempat sudah tersedia, walaupun tenaga dokter masih terbatas,” kata Doni Monardo di kabupaten Lembata, NTT, dikutip dari kantor berita Antara, Selasa (6/4). Kementerian kesehatan di bawah pimpinan dari Kapuskris Kemenkes (Kepala Pusat Krisis Kesehatan Kementerian Kesehatan) sudah melakukan koordinasi untuk mendatangkan sumber dokter dari beberapa provinsi termasuk dari Sulawesi Selatan dan juga Jawa Timur. Sedangkan obat-obatan sementara masih terpenuhi kecuali alat-alat untuk merawat pasien patah tulang. “Kami sudah berkoordinasi untuk segera didatangkan dari Jakarta dan Surabaya serta dari Makassar,” tambah Doni. Akibat badai siklon tersebut, menurut Doni, ada 11 daerah di NTT yang terdampak yaitu kota Kupang, kabupaten Flores Timur, kabupaten Malaka Tengah, kabupaten Lembata, kabupaten Ngada, kabupaten Alor, kabupaten Sumba Timur, kabupaten Rote Ndao, kabupaten Sabu Raijua, kabupaten Timor Tengah Selatan dan kabupaten Ende. Baca selengkapnya Korban Bencana Kekurangan Tenaga Kesehatan di BALIPOST.com
http://dlvr.it/Rx7xNB

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Melali ke Pantai Nunggalan

  Pantai Nunggalan Pantai Nunggalan terletak di ujung selatan Bali, tepatnya di Desa Pecatu, Kuta Selatan. Pantai Nunggalan jadi salah satu ...